
Bima, Kangga.id - Mahasiswa KKN UNSWA Kota Bima bersama Pemdes Kangga, melaksanakan Kerja Bakti Sosial Bersama Masyarakat di Desa Kangga Kecamatan Langgudu Kab.Bima pada Selasa pagi (23/07/2024)
Kerja Bakti Sosial ini dalam rangka aksi pembersihan lingkungan terutama jalur sepanjang jalan utama masuk Desa Kangga dengan Tujuan Menjaga Kebersihan Lingkungan serta upaya preventif terhadap penyebaran penyakit seperti Nyamuk Demam Berdarah.
Bapak Nufrin.MD, Kades Kangga menyebutkan Hari ini (Selasa, 23/07/2024) saya bersama Adik-Adik Mahasiswa melaksanakan Giat Bakti sosial yakni Pembersihan Lingkungan.
"Kegiatan ini diinisiasi oleh Adik-Adik Mahasiswa KKN Terpadu UNSWA Kota Bima, dengan sasaran Pembersihan Lingkungan terutama pada jalan akses utama masuk Desa, dan atas nama Pemerintah Desa saya merasa bangga dan apresiasi atas Kerja Nyata Adik-Adik Mahasiswa KKN UNSWA di Desa Kangga, Alhamdulillah" Ujar Kades Kangga saat mendampingi Mahasiswa KKN melaksanakan Pembersihan Lingkungan di Desanya.
Kegiatan ini dimulai pada pukul 08.30 hingga 10.30 WITA, diawali dengan membersihkan lingkungan Masjid, Kantor Desa dilanjutkan Pembersihan Lingkungan sepanjang jalan utama masuk Desa. (red/SID Kangga)
